Balas dendam sosial


Setiap orangtua pasti menginginkan yang terbaik untuk anaknya. Ini kalimat yang banyak diucapkan orangtua. Biasanya diucapkan ketika anak-anak mereka mulai “Meragukan otoritas” mereka. Ketika anak mereka berpacaran dengan orang yang tidak mereka setujui, ketika anak mereka melakukan hobi yang tidak mereka setujui, ketika anak mereka ingin kuliah di jurusan yang tidak mereka setujui, dll.

Apapun alasannya, pada kenyataannya semua orangtua memang menginginkan yang terbaik untuk anak-anaknya. Titik. Tunggu…. tulisan saya belum selesai… bukan itu inti dari tulisan ini.

Continue reading

Anak dua tahun merokok


Seorang teman memberikan saya info mengenai anak dua tahun kecanduan rokok. Saya kemudian membuka link yang dimaksud dan melihat..

Tebak….Seorang anak dua tahun dari INDONESIA kecanduan rokok… Ya..kecanduan…artinya bukan saja merokok untuk iseng, tapi benar-benar merokok karena tubuhnya membutuhkannya…

Dan tebak lagi berapa banyak rokok yang dia harus hisap dalam sehari? 40 BATANG…dapat Anda hitung, berapa bungkus rokok yang dia hisap dalam sehari?

Berat tubuhnya saat ini empat kali berat normal anak berusia dua tahun

Apakah Anda penasaran? Bagaimana mungkin seorang anak dua tahun merokok segitu banyak? Siapa yang mengajari? Continue reading