Menjual Integritas


Kemarin, berita dihebohkan dengan seorang mentri sosial yang menerima dana suap bansos 17 Miliar Rupiah. Beliau yang dulu berkata bahwa mental korupsi itu bobrok, kita terpaksa mengakui bahwa mentalnya juga sama bobroknya dengan mereka yang korupsi.

Di tengah-tengah pemberitaan itu, seorang komedian menulis di twitnya seperti ini

Twit ini langsung dikecam, karena terkesan merasionalisasi sebuah kesalahan.

Tadi, anak asuh membuka percakapan mengenai hal ini, “Ka Greis tahu twit Imam Darto? Menurut Ka Greis gimana?” Selanjutnya dia berkata bahwa twit itu ada benarnya juga. Seseorang yang ditawari miliaran rupiah bisa saja tergoda.

Saya menjawab, “Sebenarnya,itu tergantung dari berapa harga integritas yang kau miliki. Jangankan 17 Miliar. Jika integritasmu begitu murah, ditawari 100 ribu pun akan kau jual.”

Kekayaan manusia memang dinilai dari berapa banyak uang yang ia miliki, tapi harga diri manusia dinilai dari integritas yang dimilikinya. Jika manusia menjual integritasnya demi uang,mungkin seumur hidup ia akan sulit mendapatkannya kembali. Jika manusia melihat integritasnya tak ternilai, berapa pun uang yang ditawarkan, dia akan merasa terhina dan tak akan menjual integritasnya.