Welcome Friend…


Hallo pembaca terkasih,

Anda mungkin tiba di blog saya karena iseng, pernah mengenal nama saya di suatu tempat dan berusaha mencari tahu (mudah-mudahan saja karena sesuatu yang baik), dan mungkin juga karena hasil mesin pencari seperti google ketika Anda mencari lagu-lagu sekolah minggu atau ketika Anda menemukan sejumlah hal-hal mengenai kehidupan yang unik (atau aneh) dan ironis yang saya tulis.

Jika ingin mengenal saya, Anda bisa klik di sini, atau dari page yang ada di kiri halaman ini. Singkatnya, saya adalah seorang pencipta lagu anak-anak (yang sekarang menciptakan lagu umum juga hehe). Seorang teman pernah mengatakan bahwa ia kasihan pada saya karena orang lebih mengenal lagu saya dan penyanyinya ketimbang saya. Seperti yang selalu saya jawab, “well, as long as it could bless many people, i wouldn’t mind). Jika Anda ingin mendengar (dan mendownload) lagu-lagu saya bisa mengunjungi http://kuistimewa.com.

Sejak tahun 2009, saya suka sekali menulis, Anda bisa menjelajah blog ini untuk menemukan tulisan-tulisan saya yang sebagian ironis, sebagian memotivasi, sebagian hanya kisah pendek, sebagian lagi puisi-puisi kehidupan. Beberapa tahun lalu saya memisahkan kisah-kisah Alkitab yang saya tulis ke http://diaryseries.wordpress.com supaya pembaca yang tertarik dapat lebih fokus.

Beberapa tahun lalu juga saya memutuskan untuk memisahkan tulisan mengenai kehidupan sehari-hari saya (yang sebenarnya tidak terlalu menarik 🙂 ) dan pendapat-pendapat spesifik saya mengenai hidup ke http://greissiadiary.wordpress.com. Percaya atau tidak, hal yang membuat heran adalah kebanyakan orang lebih tertarik membaca kehidupan pribadi saya di blog itu daripada karya-karya saya di blog ini…hehe…

Karya saya yang lain dapat Anda temukan di http://the-witnesses.net dan http://lettersfromparents).

Akhir kata, selamat menjelajah dan membaca. Saya harap kita bisa saling kenal lebih lagi. Hubungi saya melalui page contact me atau like di facebook saya yang ada di kolom kiri halaman ini, dan kita bisa menjadi teman.

 

Love y’all