Anakku,
Tahukah kau…
bahwa salah satu keistimewaan manusia adalah
Memiliki kehendak bebas
Dapat memilih
Dapat memutuskan
Dapat menjadi apapun
Dapat berpenampilan apapun
Dapat berkata apapun
Tapi satu hal yang harus diingat,
Untuk segala sesuatu ada risikonya.
Bahkan untuk setiap keadaan ada risikonya.
Kau memilih untuk tidak belajar,
Maka kau memiliki risiko tidak naik kelas
Kau mengambil keputusan untuk bekerja
Maka risikonya adalah kau harus bangun di jam tertentu
Kau harus mengerjakan tugas-tugas
Kau harus disiplin
Kau memutuskan untuk berpakaian minim
Maka risikonya adalah kau mungkin tidak aman di jalan
Orang dapat berpendapat negatif tentang dirimu
Bahkan jika kau memutuskan untuk belajar keras
Jika kau mendapat nilai tertinggi
Kau bahkan memiliki risiko beberapa orang yang iri dan tak suka padamu
Jika kau tetap mempertahankan kebenaran
Di tengah-tengah sekelompok manusia bebal,
Kau pun memiliki risiko untuk dibenci
Hidup kita itu penuh dengan risiko, anakku…
Negara membuat hukum, undang-undang dan penjara
Sebagai risiko orang melakukan kejahatan
Jangan salah mengerti,
Maksudku bukanlah agar kau menghindari risiko,
Maksudku adalah agar kau berpikir,
…Sebelum bertindak
…Sebelum bicara
…Sebelum bereaksi
…Sebelum memilih
…Sebelum memutuskan
Ketika kau yakin…
… bahwa kau sanggup menanggung risikonya,
Kau dapat maju,
Kau dapat memilih,
Kau dapat mengambil keputusan
Aku akan mendukungmu
Ketika kau tak siap menanggung risiko,
Tangguhkan itu…
Berhentilah sejenak,
Berpikirlah,
Datanglah padaku,
Kita diskusikan,
Agar kita mendapat jalan terbaik
Ketika kau pikir risiko itu tak pantas ditanggung,
Hindari itu
Pilih cara lain,
Putuskan untuk tidak melakukannya
Aku pun mendukungmu
Di atas semua itu, anakku
Ada satu hal yang aku ingin kau ingat
Jika bukan Tuhan yang memberkati,
Sia-sialah rencana kita
Jika bukan Tuhan yang mengijinkan,
Tak ada gunanya semua pilihan kita
Jadi sebelum kau memikirkan risiko
Sebelum kau memutuskan,
Libatkan Tuhan dalam perencanaanmu
Ketika Tuhan bersamamu,
Ketika Tuhan menyertai engkau
Kau akan sanggup menanggung risiko apapun…
Karena Tuhan yang memberimu kekuatan
Greissia